Selamat datang di CaraGampang.Com

Sapi Madura Siap Gantikan Daging Sapi Impor

0 komentar

SURABAYA -- Pemerintah Provinsi Jawa Timur melalui Dinas Peternakan memastikan siap menggantikan stok kebutuhan daging sapi impor, bila pemerintah mulai memperkecil kuota impor daging sapi.

Rencananya, pemenuhan stok daging sapi lokal Jatim itu sebagian besar akan diambil dari 'buffer stock' sapi Madura.

Kepala Dinas Peternakan (Disnak) Jatim, Maskur mengatakan, Jatim siap menjadi salah satu provinsi yang mendukung pemenuhan kuota daging sapi lokal. Terlebih, kata dia, pada 2013 ini Pemprov Jatim sudah menargetkan pulau madura sebagai pulau sapi sebagai persediaan pemenuhan tambahan daging nasional atau 'buffer stock' segera terwujud.

"Sesuai arahan Gubernur dan Pemerintah Pusat, Madura sebagai 'Pulau Sapi' siap menjadi 'buffer stock' untuk pemenuhan stok daging impor," ujar Markus Senin (4/2).

Salah satu yang menjadi unggulan di Madura, ungkap Maskur, merupakan wilayah dengan produksi sapi terbesar di Jatim.

Wilayah Sumenep, jelas dia, adalah satu satu andalan sapi Jatim. Sumenep memiliki populasi sapi terbesar mencapai 402.532 ekor. Setelah Sumenep, dua wilayah lain di Madura juga memiliki populasi terbesar di Jatim, yakni Sampang dengan populasi yang mencapai 221.441 ekor dan Bangkalan yang mencapai 218.841 ekor. - (rol) - .
Share this article :

Posting Komentar

 
Support : Cara Gampang | Creating Website | Johny Template | Mas Templatea | Pusat Promosi
Copyright © 2011. TRANSMEDIA - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Modify by CaraGampang.Com
Proudly powered by Blogger